Monday, August 30, 2010

Kursus Bahasa Anjing. Berminat?? (MUST READ)


Seekor anjing menjadi sumber kebingungan di suatu lembaga penyantun binatang di Inggris ketika dia terkesan tidak bisa menggapi perintah sederhana hingga staff menyadari hewan tersebut mungkin hanya mengerti bahasa Polandia.

Staff di lembaga penyantun binatang, RSPCA, di Oldham, Greater Manchester, semula menduga Cent - demikian nama si anjing - mungkin tuli.

Namun, ketika mereka mencermati riwayat hidup anjing jantang jenis collie itu, mereka mulai menyadari dia berasal dari keluarga Polandia, sehingga tidak bisa "memahami" bahasa Inggris.

Beriktunya staff RSPCA memutuskan untuk mengasah penguasaan aba-aba untuk anjing dalam bahasa Polandia mereka dan empat bulan kemudian, hasilnya, demikian kata mereka, Cent kini memahami aba-aba dalam dua bahasa dan siap untuk ditampung di rumah baru.

"Ketika dia tiba, dia tidak bereaksi terhadap aba-aba sederhana," kata asisten perawatan anjing Karen Heath.

"Kami pada awalnya tidak bisa mengerti penyebabnya, tapi ketika kami mencermati catatan dan riwayatnya, dia berasal dari keluarga Polandia," ujarnya.

"Jadi, kami jelas mulai menyadari bahwa dia tidak memahami bahasa Inggris, sehingga dia tidak mengerti aba-aba sederhana yang kami berikan," tambahnya.

Staff lalu memanfaatkan internet untuk menemukan frasa yang mungkin dikenali Cent, meski mereka juga tidak pasti dengan cara melafalkan frase yang mereka temukan.

"Kami kuasai beberapa aba-aba dasar seperti sit (duduk) - siad, dan come (kemari) - do mnie - dan dia tampaknya mengerti kata-kata yang kami ucapkan," tutur Heath.

"Terus terang, mungkin dia tertawa, sebab kami keliru melafalkannya...tapi kami kami terpaksa harus juga mengajari dia versi bahasa Inggris aba-aba tersebut," tambahnya.

Cent telah menghuni rumah penyantun binatang RSPCA sekitar empat bulan dan memerlukan rumah baru.

Namun, staff memastikan warga yang berniat menjadi mengadopsi anjing tersebut bahwa mereka tidak perlu menguasai bahasa Polandia.

No comments:

Post a Comment